Rabu, 19 November 2008

Science : Bahaya Kura-Kura


Kura-kura ternyata bukan hewan peliharaan yang aman... hal ini terbukti dengan kenyataan bahwa ternyata dia bisa menggigit!!
( hehehe... ga deng, gw cuman ada dendam aja ama kura-kura yang ada di kantor bokap gw.. org mau gw mandiin eh malah digigit jari gw ampe kluar sdikit darah tapi perih bgtbgtan!!! huhhh!!!
). Tapiii, bukan ini yang mau gw bahas.. Kura-kura emang bahaya buat anak-anak, blm lama ini telah terjadi kasus meninggalnya bayi yang masih berumur 4 minggu. Jadi, ini beritanya :

Menurut CDC atau
Pusat Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Menular AS, Salmonella yang terdapat pada kotoran hewan kura-kura dapat berpindah ke manusia melalui kontak fisik baik secara langsung ataupun tak langsung dari hewan tersebut. Tak ada metoda yang dapat menjamin bahwa seekor hewan kura-kura itu bebas dari salmonella atau bakteri itu dapat dihilangkan dari kotoran hewan tersebut . Karena pada umumnya hampir semua kura-kura mengandung bakteri salmonella. Demikian hasil penelitian CDC dalam laporan kematian bayi empat minggu tersebut.

Penyakit yang diakibatkan salmonella tetap menjadi masalah kesehatan di AS, dengan perkiraan 1,4 juta nonthypoidal salmonella (salmonella bukan penyebab penyakit typhoid) menjadi penyebab infeksi pada manusia setiap tahunnya yang mengharuskan 15 ribu orang harus dirawat dirumah sakit dan 400 di antaranya berakhir dengan kematian.

Gejala terinfeksi bakteri ini ditandai dengan demam tinggi dan kejang, sebelum akhirnya meninggal pada 1 Maret lalu walaupun sudah menerima pengobatan anti-biotika.

Tes terhadap bakteri yang diambil dari si bayi cocok dengan yang ditemukan pada kura-kura peliharaan keluarga si bayi.

CDC telah menelusuri 15 orang lainnya yang juga terinfeksi dengan rangkaian bakteri yang sama pada tahun 2006 dan 2007 dan menemumkan 80% di antara mereka melakukan kontak fisik langsung maupun tak langsung dengan seekor kura-kura sepekan sebelum jatuh sakit.

Apabila bakteri itu menyebar dalam darah dapat menyebabkan sejumlah penyakit yang amat berbahaya yang mengancam keselamatan nyawa balita, lansia dan mereka yang tak memiliki sistem kekebalan yaitu orang yang hidup dengan AIDS atau pasien kanker.

Jadiiiiii.... ada bagusnya kita ga melihara kura-kura, kalo bisa malah di hindari.. bagi yang udah punya kura-kura, mendingan kasih ke kebun binatang aja atau ke pulau penyu, biar jauhh-jauhh dr kehidupan kita.. hehe... (maaf, ini cuma suara hati pembenci kura-kura.. hehe)



ANTI KURA-KURA!!!!
(terutama kura-kura yg di kantor bokap gw!!)









12 komentar:

Trixie Fadriane Eitheim mengatakan...

Ehhh... informasi aja, gambarnya gw asal ngambil, harusnya kan kura2 yg ukurannya 10 cm, tp gw masukin yg kembar siam soalnya aneh aja... hehe maaf yaaa smuaa..

Savira Zulsyika mengatakan...

foto kura2nya kya love gtu deh..
ci itu yg meninggal anak kecil doang apa orang yg udh gede jg??serem deh, pdhal kan kura2 lucu gtu..

neoanderson mengatakan...

Hikmah wacana: Jangan makan kotoran kura kura

SAVIRA ANISYA mengatakan...

shit gue jg gsk kura2. mukanya jakaht kaya mau nerkam, kulitnya jijik iyuuugh! btw itu kura2 kembar siam ga bgt (sori utk pecinta kura2 hahahahhahahahahahah)

sashaafterschool mengatakan...

yaampuuun.. gue baru tau kalo kura2 tuh bahaya.. tapi gpp sih secara gue ga begitu suka hehehe

andi wibowo mengatakan...

cie kura kura, kaya msn gue..hehe xp

haryoko mengatakan...

emang digigit kura-kura sakit ya??

digigit anjing baru mak nyusss...(maklum korban)!

Anonim mengatakan...

Wah... Tambah Jago nih Trixie soal internet, Artikelnya dahsyat2...hehehe...
Maju terus dunia internet Indonesia!!!
The World Is In Your Hand...!!!

anggi miranda mengatakan...

iugh i don't like kura kura toooo and neverrrr!

Anonim mengatakan...

Hehehehe...
Kasian bgt tuh kura2, salah satu harus ngalah n nurut diseret2 kemana2...
Hwahahaha...

Barry M.Nadim mengatakan...

laaah, kasian juga ya ada bayi mati gara gara kura kura, bisa masuk buser tuh

Tukang Gambar mengatakan...

Semua binatang piaraan pasti ada bahayanya juga yaaa, baru tau tuuu. Btw, mau donlod kalender 2010 gratis di sini aja yaaaa http://jualfotogambar.yolasite.com, makasiiiiih yaaa.