Kamis, 20 November 2008

Mouse jenis baruu

New Mouse!!!!!!!



Kali ini Genius menghadirkan sekaligus 3 seri mouse terbarunya. Antara lain: Traveler 915 BT (Bluetooth wireless laser mouse presenter), Ergo 555 Laser (gaming laser mouse with OLED), dan Navigator 600 (wireless optical mouse with turbo scroll). Ketiganya memiliki kemampuan yang berbeda dan unik.

Elegan untuk Presentasi

Image
Traveler 915BT laser

Traveler 915BT Laser adalah mouse laser dengan Bluetooth yang dirancang untuk para pebisnis. Mouse ini didesain untuk Anda yang suka bepergian. Ukurannya menyerupai ponsel mungil. Tidak dibutuhkan receiver! Anda bisa dengan instant menghubungkan mouse ini dengan Bluetooth dari notebook Anda. Perangkat ini menghilangkan kesulitan yang didapat jika menggunakan kabel dan memberikan Anda kebebasan sepenuhnya.

Sensor laser 1600 dpi-nya mampu bergerak melacak diberbagai macam permukaan lebih baik daripada perangkat optik biasa, bahkan di permukaan kayu dan licin. Traveler 915BT Laser memiliki cover metal yang unik, memberikan penampilan yang eye-catching. Teknologi roller 4D-nya memberikan kemampuan browsing yang cepat ke kanan, ke kiri, ke atas dan ke bawah.


Dari Genius untuk Gamer

Ergo 555 LaserImage

Ergo 555 Laser, mouse laser gaming pertama di dunia yang menggunakan teknologi OLED dengan performa tinggi, user-friendly dan unik. Setidaknya, demikianlah janji KYE, produsen Genius mouse. Berfiturkan teknologi laser Doppler, membuat mouse ini lebih handal dibandingkan gaming mouse lainnya. Ergo 555 Laser juga memiliki resolusi yang tinggi serta bisa digunakan diberbagai macam permukaan.


Hemat energi, Hemat Biaya

Image
Navigator 600

Navigator 600 mouse optik turbo scroll tanpa kabel dari. Uniknya, mouse ini dirancang khusus untuk par road warrior. Meski bentuknya konvensional, Navigator 600 menawarkan beragam kemudahan dan durasi baterai yang panjang (12 bulan!).

Navigator 600 memiliki “daya lacak” yang yang mantap. Dengan mengadaptasi teknologi penghemat daya dari Genius, baterai mouse ini bisa bertahan hingga 12 bulan. Teknologi tanpa kabelnya bekerja pada 360 derajat hingga mampu mengurangi hambatan dan Anda mendapatkan kebebasan bergerak tanpa kabel.

Tertarik? Silahkan ke Glodok... hehe..

Sumber: http://www.chip.co.id/mobile-computing/jajaran-mouse-baru-genius-2.html






6 komentar:

Anonim mengatakan...

wow.. berapa tuh harganya??
kyknya budget gw ga kesampean T.T

sashaafterschool mengatakan...

canggih euy

SAVIRA ANISYA mengatakan...

mau ah...

neoanderson mengatakan...

wuihh

anggi miranda mengatakan...

new gadget always comes and always comes and crashes my money and my parent's hehe

Barry M.Nadim mengatakan...

wih mouse gw kok dipajang pajang